Kemunculan Kasus Gagal Ginjal Akut, Jokowi Instruksikan Perketat Pengawasan Industri Obat
Jatimcenter.com – Presiden Joko Widodo telah memberikan instruksi pengawasan dan pemantauan terhadap industri obat untuk diperketat. Hal tersebut dilakukan imbas dari kemunculan kasus gagal ginjal akut yang menjangkit beberapa anak-anak di Indonesia.
“Yang paling penting pengawasan terhadap industri obat harus diperketat lagi. Tugasnya semuanya,” ujar Jokowi di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat, 21 Oktober 2022.
Selain itu, Jokowi juga menyampaikan bahwa penjelasan dari pemerintah mengenai kemunculan kasus gagal ginjal akut yang dialami anak anak telah disampaikan oleh Menkes Budi Gunadi Sadikin.
“Tadi siang kan sudah disampaikan oleh Menkes secara detail ya,” ujar Jokowi.
Sebelumnya dari pihak Menteri Kesehatan telah membeberkan temuan hasil cemaran etilen glikol dan dietilen glikol pada obat sirup. Hal tersebut berdasarkan pada kemunculan kasus kematian pada anak lantaran gagal ginjal akut yang telah dilaporkan di RSCM.
Setelah dilakukan proses analisa, dapat disimpulkan bahwa tujuh dari 11 pasien yang mengalami gagal ginjal akut yang dirawat intensif di RSCm positif telah terpapar cemaran etilen glikol dan dietilen glikol. Zat atau senyawa yang berbahasa tersebut telah ditemukan oleh Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO yang beresiko menyerang ginjal seperti kasus yang muncul di Gambia.