Diduga Terlibat Dalam Kasus Penipuan Prostitusi Online, Ikal Pemain ‘Laskar Pelangi’ Diamankan Polisi
Jatimcenter.com – Pemeran Ikal pada film Laskar Pelangi, Zulfani Pasha alias ZP (26) diamankan oleh pihak kepolisian lantaran terlibat dalam kasus penipuan prostitusi MiChat. Ia ditangkap bersama dengan empat orang lainnya.
“ZP dan empat orang lainnya dibekuk terkait kasus dugaan penipuan dan membawa senjata tajam tanpa izin,” kata Reskrim Polres Belitung Timur, AKP Wawan Suryadinata.
Wawan mengungkapkan bahwa kasus penipuan tersebut terbongkar usai salah satu korban bernama Rocky melapor ke polisi.
Kasus tersebut bermula ketika ZP dan sejumlah rekannya sempat dikejar warga terkait dugaan penipuan pada Jumat, 28 April 2023 malam sekitar pukul 23.00 WIB.
“Saat dikejar, ZP dan rekannya mengeluarkan satu samurai tanpa sarung melalui kaca jendela belakang sebelah kanan (mobil) dan melambai-lambaikan dengan niat untuk menakut-nakuti saudara pelapor,” tuturnya.
Korban berhenti melakukan pengejaran terhadap ZP dan empat orang lainnya lantaran sempat diancam dengan acungan senjata tajam. Merasa dirinya terancam, korban melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian.
“Korban berhenti mengejar kendaraan tersebut. Kemudian korban melaporkan serta meminta bantuan kepada Anggota Pospam Gantung mengenai kejadian tersebut,” ujarnya