Cegah Kenaikan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Pemerintah Dorong Tingkatkan Prokes dan Vaksinasi
Jatimcenter.com – Menjelang libur panjang akhir tahun, Kepala Bidang Pengembangan Profesi Perhimpunan Ahli Epidemiologi Indonesia Masdalina Pane memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu menjaga protokol kesehatan.
Menjelang akhir tahun, tentunya peningkatan mobilitas masyarakat merupakan hal yang tak bisa dihindari. Masyarakat harus menjaga kesadaran menjaga protokol kesehatan mengingat pandemi Covid-19 masih belum usai.
Protokol kesehatan yang diterapkan yakni dengan menggunakan masker, jaga jarak dan selalu cuci tangan. Masdalina pane juga mengungkapkan bahwa perlu untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat pentingnya protokol kesehatan.
“Peningkatan kesadaran dan pemahaman masyarakat sangat penting agar masyarakat bisa menjaga diri dan keluarganya dari risiko penularan Covid-19,” kata Masdalina Pane.
Selain menjaga protokol kesehatan, masyarakat juga harus meningkatkan kesedaran pentingnya penggunaan vaksinasi dari dosis pertama hingga dosis penguat atau booster.
Apabila masih ada masyarakat yang masih belum melakukan vaksinasi, bisa mengunjungi puskesmas atau sentra vaksinasi di area terdekat guna mendapatkan perlindungan yang optimal.
“Bagi masyarakat yang belum mendapatkan vaksin diharapkan mendatangi sentra vaksinasi atau puskesmas terdekat guna mendapatkan perlindungan optimal melalui vaksinasi,” katanya.
Hal tersebut perlu mengingat peningkatan kasus Covid 19 dengan sub varian Omicron XBB bermunculan yang bisa menyerang siapapun termasuk yang memiliki riwayat penyakit atau komorbid.
“Bagi mereka yang memiliki penyakit penyerta atau komorbid, perlu mencegah risiko penularan Covid 19 dengan penguatan prokes dan juga vaksinasi,” katanya.
Sementara itu guna mencegah penyebaran virus Covid-19, maka Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) menekankan pentingnya kapasitas pemeriksaan, pelacakan dan penanganan Covid-19.
Menurut Agus Suprapto selaku Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Kesehatan dan Pembangunan Kependudukan Kemenko PMK, pelacakan dan penanganan tersebut menjadi kunci utama untuk menekan penyebaran virus Covid-19.