Kotak Amal Masjid Jadi Sasaran Pencurian di Depok, Polisi Kantongi Rekaman CCTV Untuk Identifikasi Pelaku
Jatimcenter.com – Aksi pencurian dengan menargetkan kotak amal Masjid kembali terjadi. Kali ini pencurian terjadi di kawasan Masjid Al-Ikhlas di Jalan Duku Raya, Sukamaju Baru, Kota Depok. Aksi pelaku yang sempat terekam kamera CCTV tersebut viral di media sosial.
Berdasarkan unggahan dari laman instagram @depokhariini pada Rabu, 14 Juni 2023, pelaku nekat menggasak habis dua kotak amal dan hanya menyisakan uang recehan logam,.
“Dalam kejadian tersebut, terdapat 2 kotak amal yang telah dikuras habis, dan hanya tersisa uang receh logam,” tulis akun Instagram tersebut.
Merespon viralnya kasus tersebut, Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Ahmad Fuady mengungkapkan bahwa kasus pencurian tersebut diketahui terjadi pada Selasa, 13 Juni 2023 sekitar pukul 07.00 WIB.
“Benar ada kejadian (pencurian kotak amal) tersebut. Kemarin pagi sekitar jam 07.00 WIB,” ujar Ahmad Fuady saat dikonfirmasi wartawan.
Fuady menegaskan bahwa pihak kepolisian akan menyelidiki lebih lanjut terkait kasus pencurian kotak amal masjid tersebut. Pihak kepolisian telah mengantongi bukti berupa rekaman CCTV guna melakukan identifikasi pada pelaku.
“Akan kita selidiki berdasarkan bukti CCTV. Semoga pelakunya cepat terungkap,” tukasnya.